Wednesday, February 23, 2011

Interview

Saat ini kami sedang menjalani bisnis headhunter. Kami sudah menyebar spesifikasi resource yang kami butuhkan melalui mailing list-mailing list tenaga kerja. Alhamdulillah, sudah mulai bermunculan lamaran-lamaran di email kami. Dan akhirnya kamipun memulai pergerakan.

Disebuah restoran franchise yang terkenal dengan rootbeernya di Plaza Semanggi, saya melakukan proses wawancara awal. Meski diiringi dengan suara nampan beradu, saya pun cuek saja mewawancarai pelamar. Saya mencari kecocokan antara kriteria yang diberikan kepada saya dengan resource yang kami wawancara. Sebagian pelamar ternyata sudah bekerja di perusahaan-perusahaan yang lebih stabil dan menawarkan zona nyaman. Sebagian lagi masih mencari-cari dan bekerja di zona yang rawan. Disamping pengalaman, kami juga harus melakukan proses seleksi dengan gaji yang telah ditentukan, yang ada dikisaran 4 juta agar bisnis kami untung.

Ternyata prosesnya tidak semudah yang kami bayangkan. Ketika kami sudah menemukan kriteria dan spesifikasi pelamar yang sesuai dengan yang diminta oleh klien, kami harus berhadapan dengan resource-resource yang sudah digaji tinggi oleh perusahaannya, begitu juga sebaliknya. Alhasil kami harus mencari cara lain agar tidak hanya sesuai dengan requirement, akan tetapi kami juga harus bernegosisasi mengenai persoalan pendapatan pelamar nantinya agar bisnis kami tidak merugi. Dimulai dengan menempelkan pengumuman lowongan kerja di kampus, dengan harapan menemukan freshgraduate tapi dengan pengalaman hanya sebatas mengerjakan proyek IT. Dengan begitu kami akan mendapatkan spesifikasi dan standar gaji yang sesuai dengan yang kami cari.

Ya Alloh, semoga saja kami mendapatkan pelamar yang sesuai dengan spesifikasi dan gaji yang kami tentukan...


No comments: